Buah yang Bisa Bantu Atasi Panas Dalam, Segar dan Bermanfaat
BERITA UNIK

Buah yang Bisa Bantu Atasi Panas Dalam, Segar dan Bermanfaat

PINOQQ LOUNGE  – Buah yang Bisa Bantu Atasi Panas Dalam, Segar dan Bermanfaat

Cuaca yang panas membuat tubuh kita rentan akan dehidrasi. Jika tak menjaga asupan cairan yang cukup, panas dalam juga tak ayal akan menyergap. Selain itu, panas dalam ini pun di sebabkan karena kekurangan serat, vitamin C, bahkan konsumsi makanan berlemak terlalu berlebihan.

Nah, untuk mengendalikannya selain minum air putih yang banyak, asupan buah-buahan juga harus terjaga. Ada beberapa jenis buah yang bisa mengatasi panas dalam ini jika sering di konsumsi. Coba konsumsi buah di bawah ini untuk bantu atasi panas dalam.

Jambu klutuk

Wah, ternyata dalam jambu klutuk kandungan vitamin C-nya lebih banyak dari jeruk lho. Jadi, tepat banget mengonsumsi jambu ini sebagai penangkal panas dalam kamu. Caranya bisa di buat jus atau di makan langsung juga enak.

Sirsak

Sirsak pun memiliki vitamin C yang tinggi dan berkhasiat untuk mengatasi panas dalam. Jika rajin mengonsumsi sirsak otomatis panas dalam tak akan hinggap deh. Ayo sediakan sirsak di rumahmu ya!

Jeruk

Jeruk, tak salah lagi ini adalah buah favorit bagi pecinta vitamin C. Selain vitamin C, zat lain yang terdapat dalam jeruk adalah fitonutrien dan flavonoid yang di yakini dapat menyembuhkan panas dalam. Selalu ada jeruk dong di rumahmu, pastinya.

Anggur

Anggur juga mempunyai kandungan vitamin C yang berlimpah. Mengonsumsi anggur sesering mungkin akan mencegah panas dalam lho. Selain mengatasi panas dalam, anggur juga baik sekali untuk mengobati sariawan.

Apel

Meskipun apel tidak mempunyai vitamin C yang berlimpah seperti sirsak, jeruk, anggur, dan jambu klutuk, tak ada salahnya mengonsumsi apel setiap hari. Apel juga dapat mengatasi panas dalam dengan segera.

Sekarang sudah tahu kan buah apa saja yang bisa kamu konsumsi jika sedang di landa panas dalam? Selain meredakan panas dalam, buah-buah di atas tentu mengandung banyak vitamin yang menyehatkan. Ada buah favoritmu dalam daftar?

BACA JUGA : Tanda Tanda Tubuh Kamu Kekurangan Sayuran, Penting Dikenali

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *