PINOQQ LOUNGE – Tanda Kamu Gak Serius dalam Hubungan. Hubungan asmara yang di jalani oleh setiap orang mungkin cenderung berbeda-beda. Hal ini karena memang ada orang yang menjalani hubungan dengan cara yang serius dan dewasa, namun ada pula yang justru hanya cenderung bermain-main saja dalam hubungan tersebut.
Mungkin sering kali kamu tidak menyadari bahwa selama ini kamu tidak benar-benar serius dalam menjalani hubungan. Biasanya situasi seperti itu dapat di tandai dengan beberapa ciri berikut ini, sehingga kamu perlu menyadarinya sejak awal.
1. Menghindari topik pembahasan soal pernikahan
Pada saat dekat dengan seseorang mungkin kamu selalu di sibukkan dengan berbagai macam topik obrolan yang kerap di bicarakan. Namun, jika kamu merasa bahwa selama ini kamu sudah cukup sering menghindari topik pembahasan mengenai pernikahan, maka bisa jadi hal tersebut bukan tanpa alasan. Mungkin saja kamu melakukan hal itu karena memang masih ingin bermain-main dalam hubungan, sehingga belum terpikirkan jauh untuk menjalin hubungan yang serius.
2. Kamu tak benar-benar merasa jatuh cinta
Perasaan cinta pada seseorang memang seringkali sulit untuk dideskripsikan, sehingga memang tidak semua orang dapat memahami apa yang mereka rasakan. Sama halnya jika memang kamu merasa bahwa kamu tidak benar-benar jatuh cinta dengan pasangan, sehingga kerap kali menganggap pasangan dengan cara yang berbeda. Mungkin hal ini bisa menandai bahwa kamu memang belum siap untuk serius dalam hubungan, sehingga masih hanya ingin main-main saja.
3. Sulit untuk terus ada untuk pasangan
Semestinya hubungan dengan pasangan di dasari dengan rasa saling percaya dan saling sayang terhadap satu sama lain. Salah satu contohnya bisa di tandai dengan upaya untuk terus ada di dekat pasangan, meski dalam kondisi suka ataupun duka. Namun, jika kamu merasa bahwa selama ini sulit untuk terus ada bagi pasangan, maka bisa jadi memang kamu belum benar-benar serius dalam menjalani hubungan tersebut dan masih terkesan main-main saja.
4. Kamu hanya merasa kesepian
Salah satu alasan mengapa seseorang bisa tidak serius dalam menjalani hubungan mungkin karena rasa kesepian yang di rasakannya. Kamu sering kali tidak menyadari hal tersebut, namun mungkin saja selama ini kamu hanya merasa kesepian dan melampiaskan hal tersebut pada pasangan. Inilah yang membuatmu sebetulnya tidak serius dalam menjalani hubungan dan terkesan hanya main-main saja karena rasa kesepian yang di miliki.
5. Tak punya rencana masa depan
Menjalin hubungan memang semestinya memiliki rencana masa depan yang jelas, sehingga hubungan tersebut akan terus berjalan dengan baik. Namun, jika selama ini kamu merasa bahwa tidak ada rencana apapun untuk masa depan, maka bisa jadi memang kamu tidak serius dalam menjalani hubungan tersebut selama ini. Mungkin kamu hanya menganggap bahwa hubungan tersebut merupakan main-main semata, sehingga tidak memerlukan rencana masa depan yang jelas.
Memang sulit sekali untuk menyadari bahwa kamu sebetulnya tidak serius dalam menjalani hubungan. Namun, hal seperti ini semestinya dapat kamu sadari sejak awal, sehingga tidak sampai justru menyakiti pasanganmu sendiri. Apakah kamu juga masih sering bermain-main dalam hubungan?