Uncategorized

Latih Keseimbangan Tubuh Dengan 6 Gerakan Olahraga

Latih Keseimbangan Tubuh Dengan 6 Gerakan Olahraga

PINOQQVIP Latih Keseimbangan Tubuh Dengan 6 Gerakan Olahraga. Semua mungkin setuju jika olahraga sangat penting, membuat tubuh jadi lebih sehat, lentur, hingga menjaga berat badan tetap ideal. Namun, tahukah Anda jika masih ada beragam manfaat positif lainnya yang ditawarkan dari olahraga. Bahkan tidak disangka-sangka, olahraga ternyata juga bisa membantu Anda untuk menjaga keseimbangan tubuh.

Berbagai gerakan olahraga untuk menjaga keseimbangan tubuh

Meski terlihat sepele dan mudah, nyatanya keseimbangan tubuh dibutuhkan untuk berbagai aspek kegiatan yang Anda terapkan. Contohnya, sekadar berjalan seperti yang biasa Anda lakukan setiap hari pun butuh keseimbangan.

Didukung oleh Robbie Ann Darby, selaku pelatih olahraga di New York, bahwa menjaga keseimbangan tubuh penting guna meningkatkan kemampuan gerakan secara keseluruhan. Dampaknya, akan membuat tubuh tetap bugar selama melakukan aktivitas sehari-hari. Maka itu, yuk, coba beberapa gerakan olahraga ini yang bisa Anda untuk bantu menjaga keseimbangan tubuh!

1. Standing tree pose

Sebagai awalan, mulai dengan gerakan olahraga yang cukup mudah dilakukan dulu. Pose yang satu ini bertujuan untuk memperkuat otot-otot pergelangan kaki Anda, sekaligus meningkatkan fungsi keseimbangan tubuh. Anda bisa melakukan gerakan ini di lantai, atas tikar, maupun pada matras senam.

Caranya:

  1. Berdiri tegak dengan posisi kaki rapat dan tangan terulur ke bawah.
  2. Angkat kaki kanan perlahan, lalu tempelkan ke sisi betis sebelah kiri sembari menjaga keseimbangan tubuh (lihat gambar).
  3. Selanjutnya, angkat kedua lengan ke atas layaknya membuat cabang pohon.
  4. Tahan posisi ini sekitar 30 detik, lalu lakukan bergantian dengan menggunakan kaki kiri.

2. Single leg deadlift

Jika Anda ingin melatih keseimbangan tubuh sembari memperkuat otot-otot paha dan bokong, maka gerakan ini merupakan pilihan yang tepat. Bahkan, otot perut Anda juga ikut terlatih karena bertugas untuk membantu menahan keseimbangan. Pilihan gerakan ini bisa dilakukan dengan dumbbell ataupun tidak.

Caranya:

  1. Berdiri dengan salah satu posisi kaki didepan, sementara kaki yang lainnya mengarah ke belakang tanpa menyentuh lantai (lihat gambar sebelah kiri).
  2. Pandangan fokus ke depan, sambil membungkukkan badan lurus ke bawah secara perlahan. Lakukan seperti seolah-olah tangan akan menyentuh lantai.
  3. Pastikan posisi punggung sudah sejajar lurus dengan lantai. Jaga posisi kaki yang berada di depan agar tetap stabil, karena bertugas sebagai titik tumpu tubuh.
  4. Selanjutnya angkat tubuh kembali ke posisi semula, sambil rasakan otot-otot paha belakang, bokong, serta perut yang mengencang.
  5. Ganti posisi menggunakan kaki yang lain di depan.

3. Squat di atas bola bosu

Squat bisa melatih kekuatan otot kaki sebagai tumpuan utama tubuh Anda. Selain itu, gerakan ini juga mampu mengencangkan otot paha bagian depan. Terlebih bila Anda melakukan di atas bola bosu, yakni bola yang berbentuk setengah lingkaran dan terbuat dari karet. Bola bosu akan melibatkan seluruh kerja otot-otot tubuh saat melakukan squat.

Caranya:

  1. Berdiri dengan posisi kedua kaki di samping seperti sedang mengapit bola bosu.
  2. Secara perlahan, naik ke atas bola bosu dengan posisi kaki rapat dan tubuh tegak.
  3. Mulailah jongkok seperti melakukan squat pada umumnya.
  4. Ulangi gerakan ini sekitar 8-10 kali.

4. Standing Crunch With Under-the-Leg Clap

Menjaga keseimbangan tubuh hanya dengan menggunakan satu kaki bisa menjadi tantangan tersendiri. Jika ingin tidak biasa, Anda bisa menambah sedikit variasi gerakan tangan.

Caranya :

  1. Berdiri dengan posisi salah satu kaki diangkat ke atas, lalu tekuk membentuk sudut 90 derajat.
  2. Angkat kedua tangan ke atas kepala sambil membentuk segitiga.
  3. Setelah itu, selingi gerakan tangan layaknya sedang bertepuk di bawah paha kaki (lihat gambar).
  4. Ulangi gerakan tangan sampai 8-10 kali.
  5. Ganti posisi kaki, agar keseimbangan di kedua kaki terlatih.

5. T-Stand With Hinge and Side Bend

Tidak jauh berbeda dengan gerakan sebelumnya, Anda hanya perlu mengubah gerakan tangannya saja. Disini, otot kaki Anda akan dilatih untuk menjaga keseimbangan tubuh, sementara gerakan dari lengan tangan bertugas membantu menyeimbangkannya.

Caranya:

  1. Berdiri dengan posisi salah satu kaki diangkat ke atas membentuk sudut 90 derajat, dengan tangan diangkat lurus memanjang di samping badan.
  2. Mulai gerakan dengan salah satu tangan menyentuh telapak kaki yang diangkat (lihat gambar). Di saat yang bersamaan, posisi tangan yang lain lurus ke atas.
  3. Lanjutkan posisi tangan yang tadi menyentuh telapak kaki, dengan menyentuh lutut kaki yang bertugas sebagai tumpuan. Di saat yang bersamaan, posisi tangan yang lain lurus memanjang di samping badan (lihat gambar).
  4. Ulangi gerakan ini 8-10 kali.

6. Plank With Flying Plane Arms

Terakhir, Anda bisa menggunakan variasi gerakan lain dengan posisi badan telungkup dan bertumpu pada salah satu tangan. Gerakan ini mungkin awalnya akan terasa sulit, karena tangan harus mampu menahan berat badan. Namun, disinilah keseimbangan tubuh Anda akan terlatih.

Caranya:

  1. Mulai dengan posisi awal seperti akan melakukan push up.
  2. Angkat salah satu tangan, lalu gerakkan ke depan dan ke samping secara bergantian (lihat gambar).
  3. Lakukan hal yang sama secara bergantian pada tangan sebelahnya, sekitar 12 kali untuk satu tangan.
  4. Jika ingin lebih mudah, Anda bisa membuka kaki lebih lebar. Namun jika ingin gerakan ingin lebih menantang, Anda bisa merapatkan kedua kaki guna melatih keseimbangan tubuh lebih baik.

Demikian artikel yang kami rangkum tentang Latih Keseimbangan Tubuh Dengan 6 Gerakan Olahraga. PINOQQVIPLOUNGE

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *