Manfaat Jamur Kuping untuk Kesehatan
BERITA KESEHATAN

Manfaat Jamur Kuping untuk Kesehatan

PinoQQLounge– Manfaat Jamur Kuping untuk Kesehatan Jamur merupakan bahan makanan populer yang kaya nutrisi. Rasa dan konsistensinya yang menyerupai daging membuat jamur menjadi makanan favorit pada vegetarian. Salah satu jamur yang mudah ditemui adalah jenis jamur kuping. Jamur satu ini kerap ditemukan pada olahan sup atau hidangan lain.

Jamur kuping atau Auricularia polytricha adalah jamur berwarna coklat gelap hingga hitam. Jamur ini banyak ditemui di wilayah Asia dan beberapa pulau Pasifik dengan iklim lembab. Jamur kuping kerap dijual dalam keadaan kering. Jamur kuping kaya dengan vitamin B, mineral dan antioksidan.

Senyawa tertentu dalam jamur kuping bahkan telah dikaitkan sebagai manfaat obat. Jamur kuping dikenal rendah lemak dan kalori tetapi kaya protein dan nutrisi lainnya. Jamur kuping juga merupakan sumber serat larut makanan yang baik, asam lemak omega seperti asam linoleat dan antioksidan.

Jika dilihat dari nutrisinya, jamur kuping memiliki manfaat menyehatkan. 

Berikut Manfaat Jamur Kuping untuk Kesehatan

Meningkatkan Sirkulasi Darah

Penyakit Peredaran Darah
Peredaran Darah / Sumber: iStockphoto

The Mycological Society of San Francisco menyatakan bahwa jamur kuping memiliki bahan kimia yang mampu menghambat pembekuan darah. Karena serangan jantung, stroke, dan penyakit pembuluh darah terkait dengan pembekuan, jamur ini dapat meningkatkan sirkulasi darah. Veg for Life juga menyatakan bahwa jamur kuping mengandung zat antikoagulan yang bertindak seperti pengencer darah, mirip dengan aspirin.

Jamur kuping dikenal karena kandungan zat besi yang sangat tinggi dan merupakan obat yang populer untuk menghilangkan gejala anemia. Jamur kuping kaya akan zat besi, protein, vitamin, dan polisakarida. Terpenoid dalam jamur ini dianggap membantu penderita alergi dengan mencegah aktivitas antigen.

Menurunkan Kolesterol

Picu Kolesterol Jahat, Ini Akibat Mengonsumsi Susu Bubuk dan Susu Kental Manis
Menurunkan Kolesterol

menurut situs web Sierra Club Pro, jamur kuping dapat menurunkan kolesterol dan gula darah. Pengujian laboratorium pada tikus menemukan bahwa jenis jamur ini memiliki efek hipoglikemik pada tikus yang obesitas. Kadar kolesterol LDL serum berkurang 24 persen pada tikus yang diuji.

Polisakarida yang ditemukan pada jamur jenis ini dapat menurunkan kolesterol darah dan trigliserida. Jika tidak diobati, kolesterol tinggi dapat menyebabkan plak menumpuk di arteri. Seiring waktu, plak ini dapat mempersempit pembuluh darah.4 dari 8 halaman

Obati wasir

Menurut Chinese Medicine Gem, karena kemampuan jamur kuping yang memperlancar sirkulasi darah, ini juga bermanfaat dalam mengobati wasir. Jamur kuping memiliki efek pendinginan pada darah, meningkatkan sirkulasi dan mengobati memar, yang mungkin mengapa digunakan untuk mengobati wasir.

Wasir adalah pembuluh darah bengkak yang terletak di sekitar anus atau di dubur bawah. Sekitar 50 persen orang dewasa mengalami gejala wasir pada usia 50 tahun. Jamur kuping juga kaya serat yang dapat meringankan sembelit akibat wasir.

Kaya antioksidan dan anti inflamasi

jamur kuping
jamur kuping (sumber: iStockphoto)

Vitamin B2 atau riboflavin dalam jamur kuping bertindak sebagai antioksidan kuat, melindungi sel dari radikal bebas dan mengurangi risiko penyakit kronis. Ini juga memiliki efek menguntungkan pada stres fisik dan mendukung sistem kekebalan tubuh yang sehat. Poker Online

Tubuh seseorang juga membutuhkan riboflavin untuk membantu mengubah karbohidrat menjadi glukosa yang kemudian akan bertindak sebagai bahan bakar dalam tubuh. Senyawa ini juga sangat membantu menjaga kesehatan rambut, kulit, mata, dan fungsi hati.

Kandungan polisakarida yang tinggi pada jenis jamur ini memiliki beberapa manfaat medis. Ini mencegah peradangan, terutama di jaringan lendir. Kandungan anti inflamasi ini menghambat enzim kunci yang bertanggung jawab untuk penyakit Alzheimer.6 dari 8 halaman

Anti-virus

Menurut Veg For Life, jamur kuping mengandung trace mineral germanium, yang memiliki efek anti-virus dan anti-tumor. Germanium juga dikenal memberi energi pada tubuh, oleh karena itu bermanfaat sebagai ramuan yang memerangi virus. .PinoQQ

Jamur ini adalah detoxifier yang sering dipasangkan dengan makanan yang mungkin memiliki sedikit kualitas racun, untuk mengurangi dampak pestisida atau residu logam berat. Jenis jamur ini diperkirakan dapat menarik kotoran dari paru-paru dan sistem pencernaan, serta menangkal efek radiasi dan kemoterapi.

Baca juga : Manfaat Srikaya yang Jarang Diketahui

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *