Uncategorized

Pengobatan Alternatif Rumahan untuk Infeksi Ragi Vagina

7 Pengobatan Alternatif Rumahan untuk Infeksi Ragi Vagina

Pengobatan Alternatif Rumahan untuk Infeksi Ragi Vagina PINOQQ Lounge – Infeksi ragi vagina (vaginal yeast infestion) atau juga dikenal sebagai kandidiasis adalah kondisi yang umum terjadi pada perempuan. Pasalnya, vagina yang sehat memang secara alami memiliki bakteri dan sel jamur atau ragi. Namun, bila keseimbangan bakteri dan ragi berubah, maka bisa muncul gatal, bengkak, dan iritasi yang hebat.

Penyebab dari infeksi ragi vagina adalah pertumbuhan Candida albicans, jamur yang secara alami memang hidup di vagina.

Selain itu, banyak pula perempuan yang mengalami infeksi ini setidaknya dua episode dalam hidupnya.

Mengobati infeksi ragi vagina bisa meredakan gejala dalam beberapa hari. Dalam kasus yang parah, bisa butuh waktu hingga 2 minggu. Tiap infeksi bisa berbeda-beda pada perempuan, sehingga dokter akan menyarankan pengobatan sesuai kondisi pasien.

Greek yogurt

7 Pengobatan Alternatif Rumahan untuk Infeksi Ragi Vagina

Probiotik dalam yoghurt bisa menjadi senjata ampuh dalam melawan C. albicans. Bakteri ini penting untuk menciptakan lingkungan yang sehat di vagina. Mereka pun dapat membantu mengatasi pertumbuhan jamur berlebih akibat ketidakseimbangan.

Greek yogurt tawar adalah jenis yang direkomendasikan untuk membantu pengobatan infeksi ragi vagina.

BACA JUGA : Fakta tentang Puting Payudara ini Wajib Kamu Ketahui

Minyak esensial oregano

7 Pengobatan Alternatif Rumahan untuk Infeksi Ragi Vagina

Sudah banyak tersedia di pasaran, kamu bisa mencari minyak esensial oregano yang terbuat dari wild oregano atau Origanum vulgare. Kandungan thymol dan carvacrol di dalamnya dianggap memiliki khasiat antijamur yang sangat kuat.

Campurkan 3-5 tetes minyak esensial per ons minyak carrier. Lalu, aplikasikan ke kulit sambil memijat lembut. Jangan mengaplikasikan minyak esensial ini ke area dekat vagina.

Berendam dalam air yang dicampurkan cuka apel

7 Pengobatan Alternatif Rumahan untuk Infeksi Ragi Vagina

Kamu bisa mencampurkan cuka apel atau apple cider vinegar ke dalam air hangat di bak mandi, lalu berendamlah selama 20 menit.

Menurut studi dalam jurnal Natural Product Research tahun 2017, kandungan asam dalam cuka dapat menghilangkan mikroorganisme, termasuk ragi.

Kenakan pakaian longgar

7 Pengobatan Alternatif Rumahan untuk Infeksi Ragi Vagina

Juga bisa dimanfaatkan untuk langkah pencegahan, hindari penggunaan pakaian, terutama celana, yang ketat. Misalnya celana dalam, celana olahraga, jeans, dan sebagainya.

Celana yang ketat bisa menaikkan suhu di area vagina dan meningkatkan jumlah kelembapannya.

Dill atau adas sowa

7 Pengobatan Alternatif Rumahan untuk Infeksi Ragi Vagina

Dill atau adas sowa merupakan tanaman dari keluarga Apiaceae yang memiliki bunga berwarna kuning serta bau yang khas. Tanaman ini termasuk tumbuhan berbunga dan tumbuhan semusim.

Tanaman ini telah terbukti memiliki sifat antijamur yang khasiatnya serupa dengan obat antijamur clotrimazole.

Hindari gula

7 Pengobatan Alternatif Rumahan untuk Infeksi Ragi Vagina

Faktanya, kadar gula tinggi dalam aliran darah akan meningkatkan risiko infeksi jamur Candida.

Dalam sebuah penelitian, gula meningkatkan pertumbuhan Candida dalam sistem pencernaan tikus dengan sistem kekebalan tubuh yang lemah. 

Meski begitu, ada pula penelitian terhadap manusia lainnya yang menemukan bahwa diet tinggi gula tidak memengaruhi pertumbuhan Candida di mulut maupun sistem pencernaan.

Walaupun diet rendah gula belum benar-benar terbukti efektif dalam melawan jamur, tetapi mengurangi gula tambahan dari pola makan akan meningkatkan kesehatan dengan banyak cara lain.

Bawang putih

7 Pengobatan Alternatif Rumahan untuk Infeksi Ragi Vagina

Dilansir Medical News Today, bawang putih dikenal memiliki khasiat antijamur dan antibiotik. Meski demikian, menurut laporan dalam jurnal BJOG tahun 2013, konsumsi bawang putih tidak berpengaruh pada kadar jamur di vagina.

Sebagai alternatif konsumsi bawang putih, beberapa perempuan menggunakan bawang putih dengan dimasukkan ke dalam vagina. Mereka mengklaim mengalami perbaikan dari infeksi ragi vagina.

Orang-orang dengan kulit sensitif mungkin mengalami sensasi seperti terbakar atau bahkan kerusakan kulit. Oleh karena itu, jangan melakukan cara ini bila kamu punya kulit sensitif. Jika sensasi terbakar memburuk, segera hentikan penggunaan.

BACA JUGA : Hal yang Menyebabkan Puting Payudara Terasa Gatal

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *